Dewi Persik Lama Gak Ketemu Mulan
Minggu, 30 Januari 2011 – 07:32 WIB
SEBAGAIi artis yang sama-sama bernaung di Republik Cinta Management, Dewi Perssik merasa kenal dekat dengan Mulan Jameela. Tapi, diakui perempuan yang akrab disapa DP ini, ia sudah lama tidak bertatap muka dengan pelantun Jatuh Cinta Lagi itu. Bahkan DP berdalih tidak tahu, kalau temannya tengah hamil.
“Tentu kenal baik dong, kita semua sebagai artis RCM dekat dan berteman, cuma belakangan ini kebetulan jarang ketemu Mulan, bukan jarang, tapi memang sudah lama gak ketemu. Ya mungkin karena kita lagi sama-sama sibuk aja, jadi saya gak tau soal itu (hamil-red),” papar DP, saat ditemui di studio RCM, Pondok Indah, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Baca Juga:
Seperti ada yang ditutupi, DP tidak mau dirinya dicecar pertanyaan mengenai kehamilan perempuan yang diisukan terlibat afair dengan Ahmad Dhani itu. “Ah saya gak mau komen ah, jangan tanya itu sama saya yah, saya gak mau jawab,” ucap DP sembari menempelkan telunjuk dibibirnya, dengan isyarat tidak mau menjawab.
Meski begitu, apapun yang terjadi pada Mulan, menurut DP jangan dibesar-besarkan. “Sudahlah, kasian dia (Mulan-red),” tutup penyanyi yang dijuluki sigoyang gergaji.(CIO)
SEBAGAIi artis yang sama-sama bernaung di Republik Cinta Management, Dewi Perssik merasa kenal dekat dengan Mulan Jameela. Tapi, diakui perempuan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Jennie BLACKPINK Hadirkan Sensasi Baru Lewat Album Ruby
- Jadi Jin Krissy yang Pecicilan di WeTV Original Pacarku Jinny, Ria Ricis Bilang Begini
- Begini Cerita Wendy Cagur Hadirkan DJ Winky Di Ultah Sang Istri
- Nadia Bulan Bicara Pantangan Selama Syuting Film Pulung Gantung
- Putri Nikita Mirzani Diduga Alami Ini, Razman Nasution Datangi Komnas HAM
- Ini Daftar Pemain Film Lyora: Penantian Buah Hati