Dewi Perssik Soroti Aksi 1812, Begini Katanya

Dewi Perssik Soroti Aksi 1812, Begini Katanya
Dewi Perssik. Foto: Instagram/dewiperssikreal

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi dangdut Dewi Perrsik turut menyoroti aksii demo 1812 di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Jumat (18/12) lalu.

Menurut Dewi Perssik, aksi para pendemo sangat meresahkan lantaran bisa berpotensi menyebarkan virus Covid-19.

"Meresahkan banget! Susah banget untuk ngikutin protokol kesehatan," tulis Dewi Perrsik melalui akun miliknya yang telah terverifikasi di Instagram, Sabtu (19/12).

Pelantun Mimpi Manis ini geregetan lantara para massa yang mengikuti demo tersebut tidak memikirkan dampak dari tindakannya itu.

"Kasihan aparat kepolisian, mereka punya keluarga, punya anak, istri yang menunggu di rumah. Kasihan tenaga kesehatan tambah banyak yang kena covid," lanjutnya.

Pemilik julukan goyang gergaji ini menegaskan bahwa virus Covid-19 nyata dan tidak mengenal status orang.

"Mau orang alim enggak alim pun, mau kaya mau miskin kena semua, yang parahnya banyak orang positif Covid-19 tanpa gejala," kata Dewi Perssik.

"Ini bisa menularkan virus ke orang lain yang efeknya mematikan terhadap orang lain. Secara tidak langsung kita menjadi pembunuh," sambungnya.

Dewi Perrsik turut menyoroti aksii demo 1812 di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Jumat (18/12) lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News