Dewi Sandra Sulit Ditemui, Curhat di Blog Pribadi

Dewi Sandra Sulit Ditemui, Curhat di Blog Pribadi
Dewi Sandra Sulit Ditemui, Curhat di Blog Pribadi
SEJAK isu keterlibatannya dalam jaringan Negara Islam Indonesia (NII) menjadi perbincangan hangat, Dewi Sandra sulit ditemui. Penyanyi berdarah Inggris itu seakan menghindari pertanyaan mengenai pernyataan yang dilontarkan Mantan Menteri Peningkatan Produksi NII Imam Supriyanto.

Dia menunjukkan keengganannya bertatap muka dengan awak media untuk membahas isu tersebut lewat akun twitter-nya. ”Dear media n jg tweeps yg menanyakan mengenai issue yg sedang mencuat silahkan baca "KLARIFIKASI" saya at dewi-sandra.com/home/?p=1040, thank u,” tulisnya kemarin pagi.

Di blog pribadinya itu, dia membuat surat terbuka berisi klarifikasi atas tudingan Imam yang menyebutnya sebagai anggota NII. Pemilik nama lengkap Dewi Sandra Killick itu menegaskan tidak pernah terlibat dalam jaringan yang juga disebut-sebut merekrut Andi Soraya dan beberapa artis lainnya sebagai anggota.

”Menanggapi pemberitaan media belakangan ini mengenai pendapat yang mengatakan bahwa saya pernah menjadi anggota salah satu organisasi atau perkumpulan, bersama ini saya sampaikan bahwa berita tersebut tidak benar adanya,” katanya.

SEJAK isu keterlibatannya dalam jaringan Negara Islam Indonesia (NII) menjadi perbincangan hangat, Dewi Sandra sulit ditemui. Penyanyi berdarah Inggris

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News