d’Given Bakar Semangat Lewat Lagu Baru
jpnn.com, JAKARTA - Grup musik, d’Given memastikan terus berkarya meski dalam kondisi serba keterbatasan di tengah pandemi virus Covid-19.
Buktinya, band beranggotakan Tan (vokal), Dyda (keyboard), Adit (bas), dan Nanda (drum) itu baru saja meluncurkan lagu berjudul 'It’s Gonna Be Fine'.
d’Given merilis lagu tersebut di bawah naungan Didi Music Records dan produser 7th floor.
Lagu It’s Gonna Be Fine ditulis oleh vokalis Tan yang ide awalnya bermula karena keresahan berkarya.
"Seperti judulnya, It’s Gonna Be Fine, semua akan baik-baik saja. Tidak tahu arah merupakan bagian dari perjalanan dan memang seharusnya dinikmati karena pada akhirnya kita akan baik-baik saja," kata Tan d’Given kepada jpnn.com, Kamis (19/11).
Lirik lagu It’s Gonna Be Fine berisi tentang kata-kata penyemangat yang dikemas dengan nuansa musik pop yang ceria.
Sebuah lagu yang mengajak pendengar untuk membakar semangat dan tersenyum dalam menjalani hidup.
Personel d’Given telah melepas video musik It’s Gonna Be Fine di kanal YouTube Didi Music Records.
Lirik lagu It’s Gonna Be Fine berisi tentang kata-kata penyemangat yang dikemas dengan nuansa musik pop yang ceria.
- Bergodo Kebogiro
- Kemana Otakku Berlari, Karya Perkenalan dari iHateband
- Rilis Album 'Samasta', Close to Breathe Bawa Nuansa Yang Lebih Beragam
- Dorong Pelestarian Musik Tanah Air, Lini Siap Dokumentasikan Irama Nusantara
- Setahun Vakum, SMVLL Rilis Lagu Sebat Aja Dulu
- Rilis Album Baru, Feby Putri Tambahkan Lirik Bahasa Makassar dalam Lagunya