Dhana Diperiksa Pekan Ini
Senin, 27 Februari 2012 – 15:35 WIB

Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Noor Rachmad menggelar jumpa pers di Gedung Kejaksaan Agung (Kejagung), Jakarta, Senin (27/2) terkait kasus korupsi the next Gayus, berinisial DW. Foto: Arundono/jpnn
JAKARTA- Penyidik Pidana Khusus Kejaksaan Agung akan segera memeriksa Dhana Widyatmika yang diduga kuat memiliki rekening gendut puluhan miliar, saat menjadi pegawai Direktorat Jenderal Pajak (Dijen Pajak). Dhana diupayakan diperiksa pekan ini juga. Disebutkan Noor, pada penggeledahan akhir pekan lalu, selain dokumen penyidik juga menyita surat kepemilikan tanah, komputer, ponsel, flashdisk serta mobil Chrysler warna hijau tua B 907 CA, yang terparkir di samping gedung bundar Pidsus Kejagung.
"Diupayakan secepatnya minggu ini," kata Kepala Pusat Penerangan dan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Noor Rachmad, Senin (27/2). Tak hanya Dhana, lanjut Noor, tapi semua pihak termasuk DA, istri Dhana yang juga disebut-sebut ikut terlibat mengumpulkan harta.
Baca Juga:
Noor belum memastikan berapa nilai tepatnya harta benda yang dikumpulkan kedua suami istri tersebut. Namun diakui, penyidik telah memblokir beberapa rekening Dhana yang tersebar di bank Mandiri, BCA, Bukopin, dan BNI. "Nilainya masih kita evaluasi (dijumlahkan). Apakah ada nama lain (pemilik rekening), belum bisa saya sampaikan," tambah Noor.
Baca Juga:
JAKARTA- Penyidik Pidana Khusus Kejaksaan Agung akan segera memeriksa Dhana Widyatmika yang diduga kuat memiliki rekening gendut puluhan miliar,
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Kapan Pengisian DRH NIP PPPK? Simak Penjelasan Kepala BKN, Alhamdulillah Perjuangan Tak Sia-sia
- Konsisten Terapkan Tata Kelola yang Baik, Tugu Insurance Kantongi Sertifikasi Ini
- IKA UB 2025 Kumpulkan Donasi Rp 1 Miliar untuk Dana Abadi Kampus Saat Berhalalbihalal
- Gelar Halalbihalal Nasional, Alumni Universitas Janabadra Teguhkan Semangat Kampus Kebangsaan
- Peringati Hari Kartini, BEM UNUSIA Soroti Kontribusi Perempuan Dalam Pembangunan Nasional
- Kebakaran di Pekanbaru Dapat Dikendalikan Berkat Respons Cepat Dirjen Bina Adwil