DHL Tingkatkan Investasi di Balikpapan
Rabu, 10 Maret 2010 – 18:20 WIB

Ahmad Mohammad dari DHL.
JAKARTA - DHL, perusahaan penyedia layanan ekspres terkemuka di dunia, hari ini mengumumkan dua investasi baru yang tidak hanya akan memperkokoh posisi Balikpapan sebagai pintu gerbang menuju Kalimantan dan Indonesia Timur namun juga akan memberikan manfaat yang besar bagi dunia bisnis di kawasan tersebut.
Investasi tersebut adalah layanan penerbangan berkapasitas khusus dari Singapura ke Balikpapan yang bekerja sama dengan PT Tri-MG Intra Asia Airlines, Indonesia. "Layanan sebanyak empat kali dalam seminggu tersebut beroperasi pada Rabu, Kamis, Jumat dan Minggu dengan menggunakan pesawat Boeing 737 untuk memberikan layanan pengiriman next-day deliveries dari Singapura ke Balikpapan, yang merupakan pintu gerbang menuju Kalimantan dan Indonesia Timur," ungkap Senior Technical Advisor, PT Birotika Semesta/DHL Express Indonesia, Ahmad Mohammad di Jakarta, Rabu (10/3).
Baca Juga:
Dijelaskan, layanan baru yang memiliki kapasitas 16 ton tersebut akan dioperasikan oleh DHL di Indonesia, di mana sebelumnya DHL telah memiliki layanan penerbangan berkapasitas khusus antara Jakarta-Singapura yang diluncurkan pada tahun 2004.
Ahmad mengatakan, layanan penerbangan berkapasitas khusus DHL antara Singapura dan Balikpapan menjawab tiga hal penting bagi kebutuhan ekspres dan logistik dunia bisnis. Antara lain, transit time yang lebih pendek, ketersediaan dari kesatuan ruang kargo, dan layanan penerbangan yang bisa diandalkan.
JAKARTA - DHL, perusahaan penyedia layanan ekspres terkemuka di dunia, hari ini mengumumkan dua investasi baru yang tidak hanya akan memperkokoh
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang