Di Acara HUT ke-22 PKPI, Diaz Hendropriyono: Vaksinasi Covid-19 Harapan Bagi Indonesia
Saat ini, kata dia, pandemi COVID-19 masih berlangsung sehingga perayaan tidak bisa digelar berlebihan. Selain itu, Indonesia juga tengah diterpa cobaan.
Misalnya saja kejadian gempa bumi di Mamuju, Sulawesi Barat, banjir besar di Kalimantan Selatan, dan jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 Kepulauan Seribu.
"Pastinya doa yang terbaik untuk mereka yang terdampak," beber Diaz.
Lebih lanjut, Diaz menegaskan bahwa PKPI bertekad melawan semua rencana politik yang mengerdilkan demokrasi Indonesia.
Dari situ, kata Diaz, PKPI tegas menolak kenaikan ambang batas parlemen 7 persen. Dengan begitu, suara keterwakilan rakyat di parlemen menjadi luas.
PKPI akan melawan intoleransi dan radikalisme, karena dua sifat tersebut berpotensi mengerdilkan demokrasi. Partainya juga menolak semua organisasi kemasyarakatan, yang ingin mendirikan khilafah islamiyah di bumi Pancasila.
"Kami mendukung SKB (surat keputusan bersama) pemerintah yang melarang semua bentuk kegiatan Front Pembela Islam (FPI), dan apa pun nama atau bentuknya yang baru," beber dia.
Sebagai informasi, Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Kepala Kantor Staf Kepresidenan Moeldoko turut mengikuti perayaan ulang tahun ke-22 PKPI yang dilaksanakan secara daring, Sabtu (16/1) kemarin.
Ketum PKPI Diaz Hendropriyono meyakini kehidupan normal bisa segera terwujud setelah vaksinasi COVID-19 dari pemerintah dituntaskan.
- Deddy Corbuzier Ungkap Alasan Bikin Film Dokumenter Dangerous Humans
- Diaz Hendropriyono & Deddy Corbuzier Luncurkan Dokumenter Dangerous Humans
- Gandeng Deddy Corbuzier, Diaz Hendropriyono Meluncurkan Film Dokumenter Ini
- Kemenkes Tiba-tiba Bicara Potensi Peningkatan Kasus Covid-19
- Diaz Hendropriyono Gagas Pembentukan Kementerian Ekologi RI di Buku Terbarunya
- Diaz Hendropriyono Dorong Implementasi Insentif Plastik untuk Industri