Di Atas Panggung Rio Febrian Bohongi Penonton
jpnn.com - JAKARTA - Tampaknya Rio Febrian benar-benar membuktikan diri sebagai penyanyi profesional selama lima belas tahun berkarya dalam konser Love 15 Rio di Balai Sarbini, Jakarta Pusat, Rabu (12/8) malam.
Tanpa disangka, Rio memainkan efek gambar pada LED yang terpampang di atas panggung mini Sarbini. Tiba-tiba, sejumlah foto band pop legendaris Koes Ploes hadir dia atas panggung.
Koes Ploes menjadi teman panggung Rio ketika menyanyikan lagu Why Do You Love Me. Bagi pecinta musik 1980-an pasti sangat mengenal lagu tersebut.
Setelah itu, Rio kembali memberikan kejutan dengan memberika video rekaman Glenn Fredley. Penonton sempat dibohongi jika temannya itu tak dapat hadir.
"Ini lagu di album pertama saya, saat itu saya duet bareng Glenn Fredly. Sayang dia enggak bisa dateng karena sibuk sama boy bandnya. Tapi enggak apa-apa, yang penting suara mereka bagus,enggak kayak boyband-boyband sekarang cuma menang ganteng," kata Rio di atas panggung.
Ternyata Glenn sudah berada di belakang panggung dan tiba-tiba muncul lalu menyanyikan tembang duet bareng Rio yaitu Kau Milikku. Tak pelak penonton pun bergemuruh menyambut girang penampila Glenn Fredly. (mg3/jpnn)
JAKARTA - Tampaknya Rio Febrian benar-benar membuktikan diri sebagai penyanyi profesional selama lima belas tahun berkarya dalam konser Love 15 Rio
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Terus Berjuang Sembuh dari Kanker, Vidi Aldiano Jalani Pengobatan di Penang
- Andrew Andika dan Tengku Dewi Sulit Rujuk, Ini Sebabnya
- Efek Rumah Kaca dan The Panturas Tampil Spesial di Joyland Festival Jakarta 2024
- Konon Dian Nitami Terinfeksi Toksoplasma, Anjasmara Ungkap Fakta Ini
- Anggun Bawakan Lagu Khusus di Malam Anugerah FFI 2024
- Fesbul Lokus 10: Mencari Bibit Sineas Berbakat dari Kalimantan