Di Balik Pembangkangan Kepa Arrizabalaga dalam Bentrok Chelsea vs City
jpnn.com, LONDON - Kiper Chelsea Kepa Arrizabalaga menjadi bahan omongan usai laga final Piala Liga (Carabao Cup) antara timnya melawan Manchester City di Wembley, Minggu (24/2) malam berakhir dramatis.
City keluar sebagai juara, mempertahankan gelar tahun lalu, setelah menang adu penalti 4-3. Dalam babak normal dan extra time, kedua tim bermain tanpa gol.
Insiden terjadi jelang adu penalti. Kepa menolak untuk diganti kiper cadangan Willy Caballero.
Pelatih Chelsea Maurizo Sarri bermaksud mengganti Kepa yang mengalami kram. Namun, kiper termahal di dunia tersebut menolak.
"Saya tahu sedang menjadi bahan omongan. Jika Anda melihatnya dari luar, itu mungkin bukan citra yang baik. Namun, saya telah bicara dengan bos (Sarri). Saya pikir itu hanya salah paham biasa," kata Kepa di laman resmi klub.
Mantan penjaga gawang Athletic Bilbao itu menjelaskan, dia tidak berniat melawan Sarri. Namun, dia merasa baik-baik saja dan tidak merasa perlu diganti.
Kepa Arrizabalaga menolak diganti. Sempat marah. pelatih Chelsea Maurizio Sarri juga kesal. Apa yang terjadi?
- Hasil Laga Manchester City Vs Tottenham Hotspur Bikin Gempar
- Alasan Guardiola Memperpanjang Kontrak Bersama City: Klub Masih Membutuhkan Saya
- Haaland Puji Guardiola: Dia Manager Terbaik di Dunia
- Beruntungnya 3 Pemenang Midea, Nonton Liga Inggris Langsung di Markas Manchester City
- Klasemen Premier League: City Jeblok, Liverpool Menjauh
- Chelsea vs Noah: The Blues Menang 8-0