Di Balik Sukses Konser NOAH di Lima Negara Dalam Sehari
Sabtu, 22 September 2012 – 08:05 WIB
Bisa dibayangkan bagaimana ribetnya mereka melalui tur untuk merayakan peluncuran album terbaru, Seperti Seharusnya, sekaligus menandai kembalinya NOAH ke panggung musik tanah air tersebut.
Konsep pertunjukan itu dibuat untuk memecahkan rekor mereka. Sebelumnya, saat masih bernama Peterpan, mereka pernah melakukan konser di enam kota di Indonesia dalam sehari. Itu terjadi pada 18 Juli 2004 ketika peluncuran album Taman Langit.
Konsep konser kali ini sudah lama dipersiapkan Berlian Entertainment dan Musica Studio"s sebagai label NOAH. "Kami mulai efektif menyiapkan konsep ini pada April lalu. Kondisi A, B, C, dan D kami pelajari dengan detail," kata Dino Hamid, CEO Berlian Entertainment, ketika dihubungi Jawa Pos di kantor Berlian Entertainment, Sampoerna Strategic Square, Jakarta, Kamis lalu (20/9).
Itu berarti mereka sudah mempersiapkan konser saat Ariel masih berada di dalam penjara. Sebagaimana diketahui, duda satu anak itu akhirnya bisa menghirup udara bebas setelah masa hukumannya berstatus bebas bersyarat pada 23 Juli 2012. Sejak itu, Ariel langsung terlibat dalam persiapan konser "Bandung Bondowoso" tersebut.
GRUP band NOAH melakukan sesuatu yang besar dalam perjalanan baru karir mereka. Mereka sukses menggelar konser di lima negara dalam sehari semalam
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408