Di Balik Sukses Konser NOAH di Lima Negara Dalam Sehari
Sabtu, 22 September 2012 – 08:05 WIB

LEGA RASANYA: Para personel NOAH seusai menggelar konser di lima negara dalam satu hari, 16 September lalu. Mereka meluapkan kegembiraannya saat pentas terakhir di Skenoo Exhibition Hall Gandaria City, Jakarta. Foto: ANGGER BONDAN/JAWAPOS
"Bayangkan, izin menyelenggarakan konser baru keluar Senin, 10 September. Padahal, konsernya 16 September. Menurut pengalaman kami, itu paling mepet," cerita Dino.
"Biasanya kami sudah jualan tiket 3-6 bulan sebelum konser. Ini lima hari sebelum konser baru keluar izinnya. Makanya, kami tidak announce apa-apa kan," lanjut dia.
Soal izin pertunjukan menjadi hal superpenting dalam konser kali ini. Apalagi, Ariel baru keluar dari penjara dengan status bebas bersyarat. Dia harus mendapat izin khusus dari Dirjen Pemasyarakatan Kemenkum HAM. Terlebih, konser tersebut juga digelar di luar negeri. "Itu juga yang bikin kami ketir-ketir," ujar Dino lagi.
Tapi, semua akhirnya bisa teriak lega ketika izin untuk Ariel keluar pada Selasa (11/9). Saat itu berbarengan dengan Noah mengadakan konferensi pers secara langsung di SCTV.
GRUP band NOAH melakukan sesuatu yang besar dalam perjalanan baru karir mereka. Mereka sukses menggelar konser di lima negara dalam sehari semalam
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu