Di Bandara Juanda, Paloh dan Tjahjo Bahas Capres

jpnn.com - SURABAYA - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh secara tak sengaja bertemu dengan Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Tjahjo Kumolo, di ruang VIP Bandara Juanda, Surabaya, Jawa Timur, Senin (17/3).
Berdasarkan keterangan pers media center NasDem, Paloh saat itu baru turun dari pesawat setelah melakukan kampanye di Palembang, Sumatera Selatan. Sementara Tjahjo tengah menunggu Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang rencananya akan menjadi juru kampanye (jurkam) dalam kampanye di Surabaya hari ini.
Pertemuan antara petinggi kedua partai ini merupakan yang pertama pascadeklarasi Joko Widodo sebagai calon presiden dari PDIP. Dalam pertemuan itu, Tjahjo dan Paloh membahas seputar pelaksanaan Pemilu 2014, termasuk pencapresan.
Paloh sendiri datang ke Jawa Timur untuk berziarah ke makam mantan Presiden RI, Abdurrahman Wahid (Gus Dur) di Jombang, dan kakek Gus Dur, KH Hasyim Asy'ari di Pondok Pesantren Tebu Ireng. Setelahnya, bos Media Grup itu akan menghadiri acara kampanye NasDem di Lapangan Tembelang, Jombang. (dil/jpnn)
SURABAYA - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh secara tak sengaja bertemu dengan Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI