Di Bandung, Patung Bung Karno Tertinggi Bakal Dibangun, Bu Mega Terharu
Dia juga menjelaskan pembangunan monumen itu bukanlah dibiayai oleh APBN maupun APBD, tetapi murni hasil gotong royong. “Biayanya bukan APBN dan APBD tapi donasi gotong royong berbagai pihak,” kata Pamriadi.
Pada kesempatan itu, dilakukan juga pemberian hadiah umrah kepada sejumlah guru berdedikasi dan pemberian santunan secara simbolis kepada anak yatim, sebagai bagian dari rasa syukur atas groundbreaking Plaza Bung Karno tersebut.
Sejumlah tokoh hadir di acara tersebut, Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono dan Sekretarisnya Ketut Sustiawan, Wakil Ketua DPRD Jabar Ineu Purwadewi Sundari, Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan Chova.
Hadir juga sejumlah tokoh masyarakat seperti Pak Tito yang merupakan putra Inggit Garnasih, Kapolda Jawa Barat Irjen Akhmad Wiyagus, Ketua Yayasan Fatmawati Erros Djarot, dan mantan Gubernur Jabar Ahmad Heryawan. (Tan/jpnn)
Hasto Kristiyanto menyampaikan ungkapan terima kasih Megawati Soekarnoputri atas pembangunan Monumen Plaza Bung Karno.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Soal Persija atau Persib, Ridwan Kamil Samakan Dirinya Seperti Shin Tae Yong
- Ridwan Kamil Lakukan Kontrak Politik dengan Pengusaha Real Estate, Ada 3 Poin
- Hadirkan Suasana Baru, Sukarelawan Gelar Kampanye Kreatif untuk Ridwan Kamil
- Kadin DKI Harap Pemimpin Baru Jakarta Dapat Menghapus Kemiskinan
- Ribuan Warga Klaten Berdoa Bersama untuk Kemenangan Andika-Hendy di Pilkada Jateng
- Cegah Anak Putus Sekolah, RK-Suswono Usung Program Pendidikan Dasar-Menengah Gratis