Di Basis, PDIP Raih 74 Persen Suara

Di Basis, PDIP Raih 74 Persen Suara
Di Basis, PDIP Raih 74 Persen Suara

jpnn.com - JAKARTA - PDI Perjuangan meraih kemenangan mutlak di beberapa titik yang dikenal menjadi basis massa fanatiknya.

Di empat TPS yang ada di Perumahan Budi Indah, Batuceper, Kota Tangerang, partai banteng moncong putih itu meraih suara hingga 74 persen.

Ambil contoh di TPS 3 di perumahan yang mayoritas dihuni warga Tionghoa itu, dari 191 suara sah, sebanyak 139 suara milik PDI Perjuangan.

Di tiga TPS lainnya, perolehan suara PDIP juga dalam kisaran angka tersebut. Di perumahan tersebut, warganya memang dikenal sebagai pendukung setia PDIP. Saat pilkada Kota Tangerang beberapa waktu lalu, jagonya PDIP, yakni Dedi Suwandi Gumelar alias Miing, juga menang mutlak.

Sekedar diketahui, pemilih di DPT di TPS 3 dimaksud, ada 454. Namun, yang menggunakan hak pilihnya hanya 191. Angka partisipasi ini jauh lebih baik dibanding pemilu 2009, atau pilkada Kota Tangerang beberapa waktu lalu, yang hanya dalam kisaran 22 persen. (sam/jpnn)


JAKARTA - PDI Perjuangan meraih kemenangan mutlak di beberapa titik yang dikenal menjadi basis massa fanatiknya. Di empat TPS yang ada di Perumahan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News