Di Bawah Hujan, The Rain Buktikan Produktivitas
jpnn.com, JAKARTA - Grup musik, The Rain mengawali produktivitas pada 2025 dengan merilis lagu terbaru yang berjudul Di Bawah Hujan.
Sepertinya 2025 akan menjadi tahun produktif bagi band asal Yogyakarta yang masih bertahan selama lebih dari 23 tahun dengan personel yakni Indra Prasta (vokal, gitar), Iwan Tanda (gitar), Ipul Bahri (bass) dan Aang Anggoro (drum).
Meski sudah punya banyak hit, The Rain masih merasa perlu untuk berkarya dan merilis lagu baru seperti Di Bawah Hujan.
"Kami sangat mensyukuri itu namun tidak mau terlena dengan hanya mengandalkan lagu-lagu lama kami. Rasanya menyenangkan bisa terus menantang diri kami sendiri untuk tetap produktif melahirkan karya baru. Populer atau tidak, itu urusan belakangan," kata Indra The Rain.
Di Bawah Hujan dari The Rain bercerita tentang seseorang yang mencoba tenang ketika menghadapi saat sulit.
Lagu tersebut berbalut aransemen yang dinamis. Dibuka dengan sangat minimalis lewat dentingan keyboard dan alunan vokal yang lirih, disusul dengan gempuran dari gitar elektrik, bass dan drum yang bertenaga penuh. Emosi pendengar dibuat naik turun di sepanjang lagu.
"Sepertinya lagu ini akan menjadi salah satu lagu baru The Rain yang cocok dibawakan sebagai lagu pembuka di panggung," beber Iwan The Rain.
The Rain memiliki cerita menarik di balik peluncuran lagu Di Bawah Hujan.
Pada pengujung 2023, Putra Djohan, seorang fotografer yang merupakan sahabat lama mengajak The Rain untuk berkolaborasi dalam sebuah video musik.
Indra The Rain kemudian mengirimkan beberapa lagu yang sedang digarap oleh The Rain, dan terpilihlah lagu Di Bawah Hujan.
Grup musik, The Rain mengawali produktivitas pada 2025 dengan merilis lagu terbaru yang berjudul Di Bawah Hujan.
- 23 Tahun Berkarya, The Rain Tetap Kompak
- The Rain Merayakan Se23nade Akhir Tahun
- The Rain Bicara Maksud Lagu Perihal Kepekaan
- Terpengaruh Ebiet G Ade, The Rain Rilis Lagu Perihal Kepekaan
- Rizky Garap Lagu 'Jika Memang Sudah Waktunya' Terinspirasi Ezron dan Spike
- Sekretaris Pribadi Prabowo Bersama The Rain Luncurkan Lagu Jika Memang Sudah Waktunya