Di Bolivia, Nama Neymar Menjadi Tren
Rabu, 03 Juli 2013 – 18:10 WIB
LA PAZ- Sensasi yang ditunjukkan Neymar tak hanya bergema di Brazil yang notabene merupakan negara asalnya. Kepopuleran Neymar juga bergaung di luar negeri. Bahkan, di Bolivia, Neymar adalah nama yang sangat popular. “Kami percaya bahwa dalam 17 tahun, pemuda-pemuda di La Paz akan dipanggil dengan nama Neymar. Itu karena nama tersebut memang bsedang menjadi tren. Itu adalah nama di fashion saat ini,” terang Kepala Dinas Kependudukan La Paz, Remigio Condori seperti dilansir La Razon, Rabu (3/7).
Saking terkenalnya, pemuda-pemuda di La Paz yang merupakan ibukota Bolivia lebih senang dipanggil Neymar. Tidak hanya itu, koran local La Razon juga mengungkapkan fakta yang sangat mengejutkan.
Sebanyak 20 dari 100 bayi yang lahir diberi nama Neymar. Hal tersebut terjadi setelah masyarakat La Paz terinspirasi oleh kehebatan striker yang musim depan akan bergabung bersama Barcelona itu.
Baca Juga:
LA PAZ- Sensasi yang ditunjukkan Neymar tak hanya bergema di Brazil yang notabene merupakan negara asalnya. Kepopuleran Neymar juga bergaung di luar
BERITA TERKAIT
- Pelatih Anyar Persis Solo Pernah Melukai Timnas Indonesia
- Liga Champions Memasuki Masa Krusial, Cek Klasemen
- Pep Guardiola: Masa Buruk Ini akan Segera Berlalu
- Jadwal Timnas Indonesia di Grup B ASEAN Championship 2024
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up