Di KTT GNB, Iran Ngotot Lanjutkan Program Nuklir
Rabu, 29 Agustus 2012 – 05:05 WIB
TEHERAN - Tekanan internasional, khususnya AS dan negara-negara Barat lain, tak menyurutkan sikap Iran dalam mengembangkan program nuklir. Pemerintahan Presiden Mahmoud Ahmadinejad bersikukuh untuk melanjutkan program nuklirnya. Teheran menyatakan bahwa mereka tak akan menghentikan pengayaan uranium karena program itu dikembangkan untuk tujuan damai.
Penegasan itu kembali ditegaskan Iran di tengah-tengah KTT Ke-16 Gerakan Non-Blok (GNB) di Kota Teheran, Selasa (28/8). KTT organisasi yang beranggotakan 120 negara dan 17 negara pengamat tersebut berlangsung sejak Minggu (26/8) hingga Jumat lusa (31/8).
Baca Juga:
"Aktivitas pengayaan uranium Iran tak akan dihentikan dan akan terus lanjutkan. Kami akan melanjutkan di bawah pengawasan IAEA (Badan Energi Atom Internasional, lembaga PBB yang mengawasi masalah nuklir)," tegas Ali Asghar Soltanieh, utusan khusus Iran untuk IAE, kepada pers di sela pertemuan tingkat menteri GNB kemarin. "Kami tak akan pernah menyerah. Sebab, itu menjadi hak kami untuk melakukan pengayaan (uranium)," lanjutnya.
Sikap Iran itu kian memperuncing perseteruan dengan IAEA dan Dewan Keamanan (DK) PBB. Sebelumnya, DK PBB telah berkali-kali mendesak Iran untuk menghentikan kegiatan pengayaan uranium. Empat sanksi ekonomi pun telah dijatuhkan untuk mengisolasi Negeri Para Mullah itu. Sanksi tersebut diikuti AS dan Uni Eropa.
TEHERAN - Tekanan internasional, khususnya AS dan negara-negara Barat lain, tak menyurutkan sikap Iran dalam mengembangkan program nuklir. Pemerintahan
BERITA TERKAIT
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
- KBRI Dili Gelar Nobar Laga Timnas Indonesia vs Jepang
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29