Di Mana Irjen Ferdy Sambo Saat Kapolri Berkumpul dengan Jenderal Penting Ini?
Dalam menuntaskan kasus penembakan ini, Kapolri mengaku tidak akan terburu-buru mengambil tindakan.
Dia meminta agar tim gabungan yang dipimpin Wakapolri bekerja terlebih dahulu untuk menemukan fakta sebenarnya di balik penembakan yang dilakukan Bharada E kepada Brigadir J.
“Tentunya kami tidak boleh terburu-buru. Yakinlah tim gabungan ini adalah tim profesional," kata Sigit di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (12/7).
Mantan Kapolda Banten itu mengaku membentuk tim gabungan yang terdiri atas satuan kerja internal Polri dan juga mitra eksternal, seperti Kompolnas dan Komnas HAM.
Tim ini bekerja untuk membuat terang perkara dan menjawab keraguan masyarakat terkait dengan profesionalitas Polri dalam penanganan kasus ini.
Tim gabungan ini dipimpin oleh Wakapolri dibantu oleh Inspektur Pengawasan Umum (Irwansum), Kabareskim, Kabaintelkam, Asisten Kapolri bidang SDM, dan melibatkan Provost serta Pengamanan Internal (Paminal). (cuy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo tidak terlihat saat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengumpulkan para komjen di Mabes Polri.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Konon, Motif Polisi Tembak Rekannya di Sumbar Menyangkut Tambang Ilegal
- Kapolri: Agus Andrianto Terlihat Seram, Padahal Hatinya Baik
- Kapolri & Menteri ATR Sepakat Kerja Sama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
- Jenderal Sigit Raih Gelar Panglima Gagah Pasukan Polis Dari Kerajaan Malaysia
- Kapolri Beri Materi Pemberantasan Korupsi di Retreat Kabinet Merah Putih
- Jenderal Sigit Sampaikan Hal Ini saat Temui Negosiator Pembebasan Pilot Susi Air