Di Mana Nikita Willy dan Indra Akan Tinggal? Rumah dan Apartemennya Banyak, Terserah
jpnn.com, JAKARTA - Pihak keluarga membebaskan Nikita Willy dan Indra Priawan untuk memilih tempat tinggal setelah mereka menikah.
Apalagi keduanya diketahui memiliki sejumlah apartemen dan rumah.
Hal tersebut disampaikan bibi Nikita Willy, Rina Dianantri Rafinos di kawasan Jatiwaringin, Jakarta Timur.
"Kalau itu (tempat tinggal) urusan mereka, karena mereka punya apartemen banyak, rumah banyak," kata Rina Dianantri Rafinos, Jumat (16/10).
Menurut Rina, pihak keluarga belum tahu pasti keputusan Nikita Willy dan Indra soal tempat tinggal.
Mereka menyerahkan keputusan tersebut kepada pasangan yang baru menikah itu.
"Kalau kangen orang tua ya nginap di sini, atau sebaliknya," imbuh Rina.
Seperti diketahui, Nikita Willy dan Indra Priawan melangsungkan akad nikah di kawasan Jatiwaringin, Jakarta Timur, Jumat (16/10) pagi.
Di mana pasangan Nikita Willy dan Indra Priawan akan bertempat tinggal setelah menikah? Rumahnya banyak, apartemennya banyak.
- Tante Suami Nikita Willy Tak Menyerah, Klaim Punya Bukti Baru
- 3 Berita Artis Terheboh: Modus Fico Fachriza Dibongkar, T.O.P Eks BigBang Banjir Kritikan
- Meski Ditipu, Nikita Willy Tetap Doakan Fico Fachriza
- 3 Berita Artis Terheboh: Pengakuan Atiqah Hasiholan, Olivia Hussey Meninggal Dunia
- Empati Berujung Penipuan, Sejumlah Artis Ungkap Modus Fico Fachriza
- Kirim Rp 28 Juta ke Fico Fachriza, Nikita Willy Ternyata Ditipu