Di Nias, Pemda Hanya Layani Pelamar Putra Daerah
jpnn.com - JAKARTA - Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyesalkan sikap Pemkab Nias yang tidak melayani pelamar CPNS dari luar daerah saat pemberkasan. Pengaduan ini menurut Karo Humas BKN Tumpak Hutabarat sudah disampaikan beberapa pelamar ke pihaknya.
"Ada beberapa yang melaporkan tidak dilayani saat verifikasi berkas. Alasan pegawai BKD Nias karena mereka bukan putra daerah. Ini sangat disayangkan karena mereka (para pelamar) datang jauh-jauh ke Nias tapi sampai di sana malah ditolak," beber Tumpak di kantornya, Selasa (30/9).
Meski begitu, BKN masih berpikir positif bisa saja kasus tersebut terjadi karena ketidaktahuan pegawainya. Kalau ternyata memang sengaja menolak, hal ini tidak bisa ditolerir.
"Kasus ini akan dipantau pusat dan akan dikaji. Apakah benar atau tidak. Kalau benar, ujian tes TKD-nya bisa ditunda sampai masalah ini dituntaskan. Yang jelas tidak boleh satupun pemda menolak pelamar dari luar daerah," tegasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA - Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyesalkan sikap Pemkab Nias yang tidak melayani pelamar CPNS dari luar daerah saat pemberkasan. Pengaduan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Masih Ragu Transplantasi Rambut? Simak Kiat Berikut
- Ketua Umum Bhayangkari Hibur Anak-anak Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Anak Guru PPPK di Karanganyar jadi Korban Pemerkosaan, Sang Ibu Minta Polisi Bertindak
- Tokoh Masyarakat Hingga Akademisi Sebut Arinal Membawa Perubahan di Lampung
- Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya