Di Pengujung Tahun 2023, Midea Mengadakan Campaign untuk Konsumen

jpnn.com, JAKARTA - Di pengujung tahun 2023, Midea menggelar acara bertajuk Midea for My Dear di Main Atrium Cilandak Town Square, Jakarta Selatan pada 30 Desember 2023 - 1 Januari 2024.
Berbagai hiburan dan aktivitas menarik dihadirkan untuk para konsumen. Mulai dari cooking class, lomba mewarnai, hingga games seru.
President Director Midea Indonesia Jack Ding menuturkan acara tersebut tidak hanya memberikan pengalaman unik bagi peserta, tetapi juga bertujuan untuk menarik perhatian konsumen potensial.
"Lalu, menciptakan kesan positif terhadap produk, dan pada gilirannya, meningkatkan penjualan," ujar Jack Ding.
Salah satu kegiatan utama dalam rangka mencapai tujuan ini ialah lomba foto dengan menghadirkan produk andalan Midea, yakni AC Outdoor Raksasa yang baru diluncurkan dengan menggunakan teknologi terbaru, Black Fin.
Selain itu, Midea juga mengadakan Live Cooking dengan menghadirkan Chef Jesselyn.
Ada pula lomba dekorasi Korean Bento Cake dan lomba dekorasi kotak kado.
Dua lomba itu merupakan bagian dari upaya kreatif untuk memberikan dampak visual positif kepada calon pembeli.
Midea menggelar acara bertajuk Midea for My Dear di Main Atrium Cilandak Town Square, Jakarta Selatan pada 30 Desember 2023 - 1 Januari 2024.
- Rayakan Ramadan 2025, Midea Gelar Promo Super Berkah
- Midea Meresmikan Direct Service Center di Bekasi
- Midea Meluncurkan Air Cooler Terbaru, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
- Ketua KWI dan Ketua PGI Hadiri Perayaan Natal Bersama di Lingkungan Parlemen RI
- Sambut Tahun Ular, Ragam Aktivitas Ini Dinilai Bisa Bawa Hoki
- Persekutuan Doa Oikumene Adriella Dharma Wanita Pusat Gelar Ibadah Natal dan Tahun Baru 2025