Di Pilpres, Ahok Tidak Berjuang Untuk Prabowo

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto sudah mendengar tentang rencana pengunduran diri Basuki T Purnama dari keanggotaan partai. Namun, bekas calon presiden itu tidak terlalu menghiraukannya.
"Beliau enteng-enteng saja," kata Wakil Sekretaris Jendral Partai Gerindra, Ahmad Muzani saat dihubungi, Rabu (10/9).
Menurut Muzani, sikap cuek Prabowo itu didasari minimnya kontribusi Ahok terhadap partai selama ini. Dikatakannya, selama dua tahun jadi anggota, Ahok tidak pernah berbuat apa-apa untuk partai. "Dalam pilpres juga dia tidak berjuang untuk Pak Prabowo," ucapnya.
Seperti diberitakan, Ahok berencana mengundurkan diri dari Gerindra hari ini. Langkah ini diambilnya karena tidak setuju dengan sikap Gerindra mendukung pemilihan kepala daerah tidak langsung.
Selama ini Ahok memang dikenal jarang terlibat dalam urusan partai. Di pemilu legislatif dan pemilu presiden lalu, Ahok sama sekali tidak terdaftar sebagai tim sukses ataupun juru kampanye. Padahal, di DPP Gerindra dia memangku jabatan sebagai ketua bidang politik dalam negeri. (dil/jpnn)
JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto sudah mendengar tentang rencana pengunduran diri Basuki T Purnama dari keanggotaan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tunjangan Profesi Guru dan Pengawas PAI Dirapel, Bukan Hanya PNS & PPPK
- Guru PPPK Bulan Ini Mengantongi Rp20 Juta ya? Oh, Nikmatnya
- Mudik 2025, Tol Semarang ABC Siap Terapkan One Way Lokal Kalikangkung-Bawen
- Ambiguitas Komitmen Iklim Para Pendana Infrastruktur Gas di Indonesia
- Sido Muncul Berikan Bantuan Rp 425 Juta untuk Anak Terduga Stunting di Jonggol
- Tanggapi RUU KUHAP, Gayus Lumbuun: Polisi Sebaiknya Tetap Jadi Penyidik