Di Probolinggo, Honorer Bakal Dapat Gaji ke-13
Kendala Anggaran, Pegawai Magang Tidak Dapat
Sabtu, 31 Juli 2010 – 12:12 WIB
PROBOLINGGO - Sebanyak 239 tenaga honorer (bukan termasuk GTT dan PTT di Dinas Pendidikan) di lingkungan pemkot Probolinggo harus bersabar. Mereka juga bakal dapat gaji ke-13. Tapi, gaji yang mestinya cair bersamaan dengan pegawai lainnya itu harus tertahan hingga proses selesai. Bahkan pencairan bisa-bisa pasca PAK (perubahan anggaran keuangan). "Ya karena kami tidak ada anggarannya. Kalau mencari-cari anggaran nanti malah kena pemeriksaan (BPK) bagaimana. Apalagi di BLH (Badan Lingkungan Hidup) itu banyak sekali. Secara kemanusiaan memang tidak enak, mau bagaimana lagi? Anggarannya tidak ada," jelas Buchori.
Wali Kota Probolinggo Buchori menegaskan jika gaji ke-13 untuk honorer sudah dianggarkan oleh masing-masing satker. "Tapi, tenaga magang belum. Karena tenaga magang anggarannya tidak ada. Jumlah tenaga magang paling banyak dibanding tenaga honorer," katanya kepada Radar Bromo kemarin.
Adanya gaji ke-13 untuk tenaga honorer merupakan kebijakan masing-masing kepala daerah. Anggaran itu disediakan dari masing-masing satker disesuaikan dengan kekuatan anggarannya. Buchori memaklumi jika ada masyarakat yang berpikiran kalau tenaga magang tidak mendapat gaji ke-13 tersebut.
Baca Juga:
PROBOLINGGO - Sebanyak 239 tenaga honorer (bukan termasuk GTT dan PTT di Dinas Pendidikan) di lingkungan pemkot Probolinggo harus bersabar. Mereka
BERITA TERKAIT
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal
- Kejari Batam Tahan 2 Tersangka Korupsi Pengelolaan Anggaran RSUD Embung Fatimah
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel