Di Pulau Milik Australia Ini Mobil Bekas Tak Lagi Dibuang ke Laut
Sudah jadi pemadangan sehari-hari jika di pulau itu terlihat adanya asap dari pekarangan rumah warga.
Bahkan, empat hari seminggu, asap pembakaran sampah di Headstone Point selalu terlihat jelas. Di situlah Pemkot Norfolk membakar sampah rumahtangga termasuk kertas, kardus, dan plastik.
Meskipun kini mereka tak membakar mobil bekas, namun sisa-sisa pembakaran itu masih tetap dibuang ke laut.
Sejumlah warga mengeluhkan kondisi perekonomian di pulau ini yang tidak bersahabat sejak dekade terakhir.
Banyak usaha yang tutup dan yang masih bukan pun tampak sepi dari pembeli.
Namun ada salah satu usaha baru yang kini menjual bahan makanan dengan pilihan tanpa sampah.
Pemilik toko Claire Quintal mengatakan pihaknya mendukung upaya Pemkot dalam pengelolaan limbah berkelanjutan.
- Usia Penonton Konten Pornografi di Australia Semakin Muda
- Dunia Hari Ini: Israel Menyetujui Gencatan Senjata Dengan Hizbullah
- Siapa Saja Bali Nine, yang Akan Dipindahkan ke penjara Australia?
- Dunia Hari Ini: Menang Pilpres, Donald Trump Lolos dari Jerat Hukum
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan