Di Seminar UIM, Wamenag Dorong Perguruan Tinggi Islam Lakukan Transformasi Digital
jpnn.com, MAKASSAR - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa'adi mendorong kampus-kampus Islam di Indonesia mengikuti UIM.
Menurut dia, UIM atau Universitas Islam Makassar bersama melakukan Asosiasi Pascasarjana Agama Islam Swasta (APAISI) sukses melaksanakan seminar internasional.
Seminar itu mengangkat tema penguatan kelembagaan pendidikan tinggi Islam berbasis penjaminan mutu dan kampus merdeka era revolusi industri 4.0 dan society 5.0.
Zainut Tauhid Sa'adi menyebut seminar tersebut sangat menarik. Pembahasannya sangat dibutuhkan bagi perguruan tinggi Islam.
"Temanya sangat menarik karena pembahasannya sangat dibutuhkan oleh perguruan tinggi Islam," kata Zainut Tauhid Sa'ad saat ditemui pada seminar internasional di Makassar, Sabtu (5/11).
Zainut Tauhid meminta kepada seluruh perguruan tinggi Islam di Indonesia untuk mempersiapkan diri dalam rangka transformasi digital.
Menurutnya, akan banyak perubahan besar yang dihadapi oleh perguruan tinggi ke depannya.
"Perguruan tinggi Islam harus menyiapkan diri dengan baik dalam menghadapi era revolusi industri 4.0 dan society 5.0," tambahnya.
Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa'adi menyebut akan banyak perubahan besar yang dihadapi oleh perguruan tinggi ke depannya.
- Ganesha Operation Bekali Siswa NTB Menghadapi Seleksi Masuk Perguruan Tinggi
- NCS Terus Berkomitmen Mendorong Digitalisasi dan Transformasi Teknologi
- Adityawarman Ajak Pemuda Kota Bogor Manfaatkan Teknologi untuk Kemajuan Kota
- Gandeng PT PNM, Bank Raya Hadirkan Pinjaman Berbasis Digital
- Rekind dan Perguruan Tinggi Bersinergi Kembangkan Inovasi Riset & Solusi di Sektor EPC
- Kolaborasi Peruri dan Big Alpha Dorong UMKM Lebih Tangguh di Era Digital