Di Singapura, Rudi-Widodo Hanya Makan Malam
jpnn.com - JAKARTA -- Bekas Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas, Rudi Rubiandini mengaku pernah bertemu dengan pemilik PT Kernell Oil Pte Ltd Widodo Ratanachaitong, di Singapura. Namun pengacara Rudi, Rusdi A Bakar mengatakan pertemuan itu hanya makan malam biasa dan tidak ada pembahasan soal tender yan akan diikuti PT Kernell Oil.
"Itu cuma makan malam biasa, tidak ada pembahasan (tender minyak)," ungkap Rusdi kepada wartawan di Gedung KPK Jakarta, Selasa (3/9).
Kendati demikian, Rusdi enggan membeber lebih jauh soal pertemuan Rudi Rubiandini dan Widodo ini. Dia membantah ada transaksi antara kliennya dengan petinggi PT Kernell Oil Simon G Tanjaya maupun PT Kernell Oil Pte Ltd terkait tender pengadaan minyak. "Tidak ada kalau transaksi," bantahnya.
Sebelumnya Junimart Girsang, Pengacara Simon yang juga tersangka kasus ini menegaskan bahwa pertemuan Rudi-Widodo, di Singapura adalah untuk membahas prospek bisnis di Indonesia.
"Pak Wid (Widodo) secara jelas mengatakan dia pernah bertemu dua kali dengan Pak Rudi membahas prospek bisnis Indonesia," kata Junimart, beberapa waktu lalu.
Terkait soal uang suap untuk kliennya, Rusdi mengaku belum tahu karena Rudi masih diperiksa sebagai saksi. Rudi, kata dia, belum diperiksa sebagai tersangka. Menurutnya, Rudi memang sempat memberi tahu soal uang. "Tapi, saya tidak tahu," kelakarnya.
Dalam kasus itu, KPK sudah menetapkan Rudi, Simon dan seorang pelatih golf diduga kurir Devi Ardi sebagai tersangka. Mereka ditangkap saat operasi tangkap tangan suap di lingkungan SKK Migas pada Selasa (12/8) lalu.
Dari penangkapan itu, KPK mengamankan uang USD 400 ribu di rumah Rudi, dan USD 200 ribu di kediaman Simon. Dari pengembangan penyidikan dan penggeledahan, KPK kemudian menemukan sejumlah uang USD dan dollar Singapura di sejumlah tempat, termasuk di Sekretariat Jenderal Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Waryono Karno.(boy/jpnn)
JAKARTA -- Bekas Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas, Rudi Rubiandini mengaku pernah bertemu dengan pemilik PT
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Guntur PDIP Heran KPK Ingkari Janjinya Sendiri, Padahal Warga Banyak Laporkan Jokowi
- Kepala Disnakertrans Sumsel Resmi Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Izin K3
- Virus HMPV Ditemukan di Indonesia, Pimpinan MPR: Tetap Waspada
- Pemkot Bandung Larang Aktivitas Cari Koin di Taman, Ini Alasannya
- Prabowo Masuk Daftar 10 Pemimpin Dunia Berpengaruh, Ketum Garuda Asta Cita Merespons
- Legislator NasDem Dukung Program Prabowo, Tetapi Kritik Keras Rencana Raja Juli