Di Sukadana Diusir, di Pulau Maya Diterima Warga

jpnn.com - KAYONG UTARA- Sikap berbeda ditunjukkan Masyarakat di Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat, dalam menghadapi eks Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar). Sikap menolak dan mengusir warga Gafatar dari pemukiman di Kecamatan Sukadana, ternyata tak dilakukan oleh warga kecamatan Pulau Maya.
Bupati Kayong Utara, Hildi Hamid mengakui jika eks Gafatar di Sukadana, sementara ditampung oleh Pemkab. Mereka akan dievakuasi sebelum dikembalikan ke daerah asalnya.
Mereka akan diberangkatkan dari Kayong Utara menuju Kota Pontianak, hari ini. Mereka diangkut menggunakan kapal yang telah disiapkan Pemkab Kayong Utara.
“Jadi yang berada di Kecamatan Sukadana, kalau bisa akan kita berangkatkan sekaligus,” kata Hildi.
Sementara kelompok eks Gafatar yang bermukim di Kecamatan Pulau Maya, kata Hildi, Pemkab tidak bisa mengambil keputusan, karena tidak ada sikap dari masyarakat setempat.
“Kalau di Satai, Pulau Maya, kita lihat reaksi masyarakatnya bisa menerima. Jadi pemerintah tidak bisa apa-apa,” katanya.
Menurut Hildi, mereka yang ditampung akan diberangkatkan ke Kota Pontianak menggunakan kapal. Selanjutnya, Pemprov Kalbar yang akan memulangkan ke daerah asalnya menggunakan kapal milik Angkatan Laut.
Kapolres Ketapang, AKBP Hady Poerwanto mengatakan, masalah ini tidak ada kaitannya dengan kasus. Selaku aparat keamanan, polisi sebatas pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. “kalau terjadi tindakan anarkis, kita amankan dari KKU ini,” ucapnya.
KAYONG UTARA- Sikap berbeda ditunjukkan Masyarakat di Kabupaten Kayong Utara, Kalimantan Barat, dalam menghadapi eks Gerakan Fajar Nusantara
- Puluhan Siswa Keracunan Paket MBG, Cianjur Berstatus KLB
- Tes PPPK Tahap 2 Tanjungpinang Mulai 24 April, Diikuti 407 Pelamar
- Harga Ayam di Palembang Mengalami Penurunan, Ini Penyebabnya
- Pria di Bandung Nyaris Tewas Gara-Gara Jadi Korban Pengeroyokan Salah Sasaran
- 91 CPNS dan 553 PPPK Mataram Formasi 2024 Terima SK, Begini Pesan Wali Kota Mohan
- Puluhan Siswa Cianjur Keracunan seusai Menyantap Paket MBG