Di TPS Megawati, SBY Nyaris Unggul

Di TPS Megawati, SBY Nyaris Unggul
Di TPS Megawati, SBY Nyaris Unggul
Dalam penghitungan itu, juga sempat terjadi ketegangan antara saksi dari pasangan Mega-Prabowo dengan SBY-Boediono. Hal itu disebabkan oleh perdebatan soal sah dan tidaknya surat suara untuk SBY-Boediono. Surat suara itu sebelumnya dianggap rusak, karena tinta pencontrengan tidak hanya mengenai gambar SBY-Boediono namun juga ke pasangan lain.

Menurut Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) 026, Muniarti, surat suara tersebut terlanjur dilipat saat tinta belum kering. Akibatnya, tinta mengenai gambar pasangan lain. Namun setelah diperdebatkan, disepakati bahwa surat suara itu sah dan menjadi milik pasangan SBY-Boediono.

Soal pemilih, Muniarti menjelaskan bahwa pihaknya selaku Ketua KPPS telah menyebar surat undangan ke nama-nama yang tertera di DPT. Menurutnya, tidak ditemukan nama fiktif ataupun bermasalah di DPT yang terdiri dari 387 pemilih tersebut. Meski demikian, tidak semua nama di DPT menggunakan hak pilihnya. Bahkan, dari 232 pemilih, terdapat 15 pemilih pindahan, plus empat pemilih dengan KTP. (ara/JPNN)
Berita Selanjutnya:
SBY Himbau Pemda Bantu KPUD

JAKARTA - Pasangan capres Megawati-Prabowo unggul di TPS 026, Kebagusan, Jakarta Selatan, tempat Megawati dan keluarga menggunakan hak pilihnya.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News