Diaby dan Van Persie Bertikai
Saat Arsenal Kalahkan Blackpool
Rabu, 13 April 2011 – 17:51 WIB
LONDON - Kemenangan Arsenal 3-1 atas Blackpool di Bloomfield Road Minggu lalu (10/4) menyisakan kontroversi. Bukan terkait hasil pertandingan, melainkan situasi yang terjadi di internal Arsenal. Beredar kabar, terjadi pertikaian sesama pemain The Gunners - sebutan Arsenal.
Insiden itu melibatkan gelandang bertahan Abou Diaby dan striker Robin van Persie. Kejadiannya berlangsung di ruang ganti saat jeda pertandingan. Pemicunya, komplain Van Persie kepada Diaby karena kartu kuning bodoh yang diterima gelandang Prancis itu di akhir babak pertama. Yakni, ketika Diaby menendang bola keluar setelah wasit Lee Mason meniup peluit panjang.
Baca Juga:
Van Persie menganggap ulah Diaby bisa merugikan tim. Sebab, dengan satu kartu kuning, Diaby rentan menerima kartu kuning kedua (kartu merah) di babak kedua terlepas Arsenal leading 2-0 di babak pertama. Kasus Arsenal ditahan 4-4 Newcastle United di St James Park (5/2) menjadi acuan Van Persie.
Kala itu, The Gunners sudah unggul 4-0 di babak pertama. Namun, gara-gara Diaby terkena kartu merah pada menit ke-50, tuan rumah mampu memaksakan hasil imbang. "Kedua pemain berdebat serius dan perkelahian fisik bisa terjadi seandainya tidak dipisah rekan setim," kata salah satu saksi mata yang tidak disebutkan namanya sebagaimana dilansir The Mirror.
LONDON - Kemenangan Arsenal 3-1 atas Blackpool di Bloomfield Road Minggu lalu (10/4) menyisakan kontroversi. Bukan terkait hasil pertandingan, melainkan
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonsia vs Jepang: Mampukah Garuda Mematahkan Samurai Biru?
- MotoGP Barcelona: Martin Bakal Dibantu Espargaro, Pecco Didukung Para Murid Rossi
- Indonesia vs Jepang: Bukan Jumat Malam Menegangkan, Ada Suguhan Menarik untuk Suporter Garuda
- Diam-Diam Jay Idzes Sudah Memantau Timnas Jepang
- MotoGP 2024 Barcelona, Jorge Martin Sangat Bersemangat Bertarung dengan Bagnaia
- Martin atau Pecco yang Juara Dunia? Ini Kata Para Pembalap