Diadaptasi dari Drama Radio, Film Trinil Siap Tayang di Bioskop Awal 2024

"Perasaannya yang jelas merasa honour diajak Mas Hanung main di Trinil, sama Kak Azlin. Pasti ada perasaan bukan beban, tetapi ini sesuatu baru, challenge baru, tetapi aku ingat banget, sangat antusias dan excited menjalani peran," tutur Carmela Van De Kruk.
Film Trinil yang diproduksi Dapur Film dan Seven Skies Motion mengisahkan pasangan suami istri, Rara (Carmela Van Der Kruk) dan Sutan (Rangga Nattra) yang siap memulai hidup baru setelah berbulan madu.
Rara mewarisi perkebunan teh nan luas di Jawa Tengah milik William Saunder, ayahnya, seorang lelaki Belanda yang sangat mencintai Indonesia.
Sutan bekerja sebagai perawat di rumah sakit.
Suatu malam, Rara merasakan ketindihan kala dia tidur.
Padahal, selama bulan madu, dia selalu nyenyak tidur di malam hari.
Sadar ada yang tak beres, Sutan minta bantuan Yusof (Fatah Amin), teman sekolahnya saat mereka di Penang, Malaysia, yang kini piawai menangani beragam kasus mistis.
Mulanya, Rara menolak ide ini. Akan tetapi, teror makin mencekam.
Film honor terbaru berjudul Trinil siap meramaikan bioskop di tanah air pada awal 2024 mendatang.
- Bioskop Baru di BSD City, Bisa Nonton Film hingga Swafoto Bareng Artis Favorit
- Bintangi Film La Tahzan, Ariel Tatum Bercerita Begini
- Segera Tayang di Bioskop, Film Muslihat Rilis Official Poster dan Trailer
- Bioskop Dilarang Putar Film Saat Berbuka Puasa dan Tarawih, Panti Pijat Harus Tutup
- Komitmen Perkuat Industri Kreatif, Nuon Ramaikan Bioskop Asia Lewat Film Anak Kunti
- Bulog Gelar Nobar dan Gathering untuk Mempererat Hubungan dengan Komunitas Befood