Dialog SBY-Ical, Golkar Minta Posisi Capres

jpnn.com - JAKARTA - Pembicaraan opsi koalisi Demokrat-Golkar belum mengarah pada kesepakatan. Namun, sebagai partai nomor dua peraih suara terbanyak pemilu legislatif, Golkar tidak ingin hanya sekedar menjadi pendukung, melainkan pemain utama dalam koalisi dengan Demokrat.
Wakil Ketua Umum Partai Golkar Fadel Muhammad mengatakan, Golkar memiliki sosok capres pada Aburizal Bakrie (Ical). Posisi Ical ataupun tokoh partai Golkar lain dalam posisi koalisi dengan partai Demokrat seharusnya dipertimbangkan sebagai capres.
Kita presiden dong. Untuk wakilnya dari Partai Demokrat," ujar Fadel menjelang rapat untuk persiapan rapimnas di di kantor DPP Golkar, kemarin (14/5).
Menurut dia, Ical sampai saat ini masih berstatus capres yang akan diusung Golkar pada pilpres. Sementara sosok cawapres dari Demokrat belum definitif.
"Tapi (hasil konvensi) belum jelas. ARB (Ical, red) bilang kita mau lihat dan ingin dengar hasil calon konvensi," ujarnya. (bay/agm)
JAKARTA - Pembicaraan opsi koalisi Demokrat-Golkar belum mengarah pada kesepakatan. Namun, sebagai partai nomor dua peraih suara terbanyak pemilu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung