Dianggap Bersih, Gerindra dan Hanura Masuk Empat Besar
Selasa, 16 Juli 2013 – 16:52 WIB
JAKARTA - Gerindra dan Hanura naik peringkat dari segi elektabilitas. Dua partai yang dibentuk era reformasi itu masuk ke dalam peringkat empat besar.
Dari temuan Lembaga Survei Nasional (LSN) terkait dengan tingkat kepercayaan publik, Gerindra dan Hanura dianggap bersih dari korupsi sehingga meningkatkan keterpilihannya di mata masyarakat.
"Partai-partai yang diduga banyak terlibat kasus korupsi dan dipersepsikan kurang peduli terhadap problem rakyat, tidak memperoleh elektabilitas cukup signifikan sebagaimana ditemukan dalam survei LSN kali ini,” kata peneliti LSN, Dipa Pradipta di Hotel Grand Menteng, Jakarta (16/7).
LSN melakukan survei 1-10 Mei 2013 di 33 provinsi yang ada di seluruh Indonesia. Hasilnya, elektabilitas partai politik tertinggi ditempati oleh Golkar dengan 19,7 persen, kemudian PDIP 18,3 persen dan berturut-turut Partai Gerindra 13,9 persen serta Hanura 6,5 persen.
JAKARTA - Gerindra dan Hanura naik peringkat dari segi elektabilitas. Dua partai yang dibentuk era reformasi itu masuk ke dalam peringkat empat besar.
BERITA TERKAIT
- Gempur Rokok Ilegal di 2 Wilayah, Bea Cukai Amankan Barang Bukti Sebanyak Ini
- Kinerja Pelayanan Publik Pemprov Jateng Diganjar Penghargaan dari ORI
- Saat Aktif jadi PNS Setor Uang per Bulan ke Korpri, Begitu Pensiun Susah Cairnya
- Jurus Mendes Yandri Atasi 3.000 Desa yang Masih Tertinggal
- 5 Berita Terpopuler: Honorer 32 Tahun Gagal Tes PPPK, Semoga RUU ASN Menjadi Penyelamat
- Pengusaha Surabaya Suruh Siswa Sujud & Menggonggong Sudah Ditangkap, Begini Tampangnya