Dianggap Sudah Tua, Ini Kata Van Persie
jpnn.com - MANCHESTER - Robin Van Persie akhirnya angkat suara tentang kritikan yang menyebutkan dirinya sudah terlalu tua bermain di Manchester United. Menurut Van Persie, usianya yang sudah menginjak 30 tahun bukan halangan untuk menunjukkan performa terbaik.
Sebelumnya, Van Persie dianggap sudah kehilangan daya gedor sebagai bomber utama MU. Pasalnya, bomber asal Belanda itu sempat paceklik gol dalam beberapa pertandingan MU. Tak hanya itu, Van Persie juga sempat dibekap cedera.
“Ketika Anda sudah berusia 30 tahun dan mengalami hal buruk, publik tentu akan mengaitkannya dengan usia Anda. Namun, saya akan bermain untuk waktu beberapa tahun di level tertinggi,” terang Van Persie di laman Sky Sports, Sabtu (13/12).
Van Persie sebenarnya sempat menunjukkan performa impresif ketika mencetak 29 gol untuk MU pada musim pertama. Sayangnya, mantan kapten Arsenal itu gagal menjaga konsistensinya.
“Usia bukanlah sebuah masalah untuk saya saat ini. Saya ingin bermain untuk beberapa tahun lagi. setidaknya, itulah yang saya inginkan dan merupakan tujuan saya,” tegas Van Persie. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Robin Van Persie akhirnya angkat suara tentang kritikan yang menyebutkan dirinya sudah terlalu tua bermain di Manchester United. Menurut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadwal Premier League Pekan Ini: Ujian Berat buat Man City
- Piala AFF 2024: Rafael Struick Tanda Tanya, Shin Tae Yong tak Gelisah
- BWF World Tour Finals 2024: The Last Dance Zheng Siwei/Huang Yaqiong
- PBSI Kembali Gelar WONDR by BNI BrightUp Cup 2024, Fan Bisa Merasakan Sensasi Berbeda
- Struktur Kepengurusan PBSI Periode 2024-2028, Taufik Hidayat Dikabarkan Turun Gunung
- Siapa Pengganti Rafael Struick di Lini Serang Timnas Piala AFF 2024? Shin Tae-yong Buka Suara