Dibalik Najwa Shihab Taklukkan Ary Muladi
Minggu, 08 November 2009 – 09:09 WIB
Dibalik Najwa Shihab Taklukkan Ary Muladi
Ari Muladi adalah salah seorang saksi kunci dalam kasus dugaan penyuapan terhadap pejabat KPK. Jumat siang lalu (6/11), untuk kali pertama sejak kasus tersebut menyita perhatian publik, dia tampil di televisi. Untuk mewawancarainya, presenter Najwa Shihab butuh perjuangan tersendiri.
Sebelum muncul kali pertama di Metro TV Jumat lalu, lelaki yang oleh Kapolri Jenderal Pol Bambang Hendarso Danuri (BHD) disebut sebagai "kurir" duit suap ke sejumlah pejabat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) itu benar-benar emoh diwawancari.Namun, Najwa Shihab punya cerita soal wawancaranya dengan Ari Muladi. Kata presenter Metro TV tersebut, melobi Ari Muladi membutuhkan kesabaran dan kegigihan. "Apa untungnya buat saya," kata Najwa menirukan penolakan Ari saat dihubungi Jawa Pos di Jakarta kemarin (7/11). Menurut Najwa, tak mudah menembus Ari. Sebab, dia masih mengkhawatirkan posisinya. Status tersangka mengharuskan dia wajib lapor ke Bareskrim Polri.
Agar bisa mewawancarai Ari, Najwa pun melobi pengacaranya, Sugeng Teguh Santosa. Upaya membujuk Ari itu berlangsung hingga dua hari. Selama itu, Najwa dan timnya terus meyakinkan Ari melalui Sugeng. Ari terus menolak. Dia tak mau muncul. Apalagi, di mana-mana, namanya disebut sebagai kurir yang menjebloskan pimpinan KPK nonaktif Bibit Samad Riyanto dan Chandra M. Hamzah ke penjara.
Namun, Najwa tak menyerah. Dia terus melobi. Hingga dua hari melobi, belum ada tanggapan. Akhirnya, Najwa dipertemukan langsung dengan Ari. Najwa menjanjikan bahwa wawancara itu akan membuat keterlibatan Ari jadi clear. "Kita sebagai wartawan, jualannya kan harus bagus untuk melobi," kata wanita 32 tahun itu lantas tersenyum.
Ari Muladi adalah salah seorang saksi kunci dalam kasus dugaan penyuapan terhadap pejabat KPK. Jumat siang lalu (6/11), untuk kali pertama sejak
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu