Dibanding Amien Rais, SBY Dinilai Lebih Reformis

jpnn.com - JAKARTA - Keputusan SBY sebagai Ketum Partai Demokrat untuk tetap mempertahankan pilkada langsung mendapat apresiasi dari Pusat Kajian Trisakti (Pusaka Trisakti).
Keputusan ini dinilai merupakan cermin sikap pemimpin yang tidak mau mengkhianati agenda reformasi yang sudah disusun dan disepakati stakeholders bangsa untuk membangun masyarakat lebih demokratis dibanding era masa lalu.
"Pusaka Trisakti menilai keputusan SBY dan Partai Demokrat mendukung pilkada langsung bukanlah kemenangan koalisi pendukung Jokowi-JK atas KMP, tapi bermakna lebih dari itu sebagai kemenangan agenda reformasi dan harapan rakyat diatas "kepicikan dan dendam politik" yang tak rasional pasca pilpres kemarin," kata Direktur Eksekutif Pusaka Trisakti, Fahmi Habsyi, kepada Rakyat Merdeka Online (Grup JPNN), Jumat (19/9).
Bagi kaum muda yang merasakan denyut reformasi 98, lanjut Fahmi, tentu terkejut dengan pernyataan Amien Rais yang menyesal mendukung pilkada langsung.
Fahmi mengingat ucapan Amien Rais tahun 1998 dalam sebuah diskusi mengatakan pasca Soeharto lengser kita akan melihat bupati, gubernur hingga presiden lahir dari aspirasi rakyat langsung.
"SBY ternyata lebih reformis dibanding Amien Rais. Pernyataan Amien Rais yang terjebak dalam kegalauan sendiri itu telah menggugurkan predikatnya sebagai tokoh reformasi sekaligus mendegradasi PAN sebagai partai yang konsisten mendukung agenda reformasi secara sepenuh hati," demikian Fahmi. (ysa)
JAKARTA - Keputusan SBY sebagai Ketum Partai Demokrat untuk tetap mempertahankan pilkada langsung mendapat apresiasi dari Pusat Kajian Trisakti
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional