Dibantai Hong Kong, Praveen/Melati Angkat Koper dari BWF World Tour Finals 2021

Dibantai Hong Kong, Praveen/Melati Angkat Koper dari BWF World Tour Finals 2021
Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com, BALI - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti harus mengubur impiannya lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2021 setelah takluk dari Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong)

Bertanding di Bali International Convention Center, Praveen/Melati menyerah dua gim langsung dengan skor 11-21, 15-21 dalam tempo singkat 30 menit.

Pada gim pertama, Praveen/Melati sering melakukan eror sendiri yang berujung poin untuk lawan menjadi 0-5.

Setelah itu, PraMel tampak makin tertekan. Tang/Tse dengan cermat memanfaatkan kondisi tersebut untuk menjauhkan skor menjadi 8-4.

Usaha keras untuk menyamakan skor ditunjukkan oleh PraMel. Smes keras dan pukulan menyilang yang mereka lakukan sempat menipiskan skor menjadi 6-8. 

Sayang, PraMel harus tertinggal 6-11 di interval pertama setelah pukulan Melati melebar dari bidang permainan pasangan Hong Kong.

Selepas jeda, PraMel bermain lebih menyerang dan terus mencecar pertahanan Tang/Tse. Namun, mereka tampak terburu-buru sehingga beberapa pukulan melebar.

Hal itu berbuah poin bagi Tang/Tse dan memimpin 15-10. Pasangan Hong Kong tampak mengincar Melati yang pertahanannya kerap mudah dijebol.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti harus mengubur impiannya lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2021 setelah takluk dari Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News