Dibantu 22 BUMN, Masyarakat Lombok Siap Bekerja Keras
Jumat, 15 Maret 2013 – 21:06 WIB
LOMBOK - Sebanyak 22 BUMN menggelontorkan dana sebesar Rp509 juta untuk program pengentasan kemiskinan di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) yang digelar BUMN tersebut berlangsung di Desa Puyung, kecamatan Jonggat, Lombok Tengah, NTB.
Menteri BUMN, Dahlan Iskan yang meninjau langsung pelaksanaan program tersebut, menggelar dialog dengan masyarakat penerima program yang dikoordinir Bank Tabungan Negara (BTN) itu.
Dalam dialog tersebut, Dahlan sempat memberikan sambutan di hadapan para pengrajin tahu tempe, serta mahasiswa dari berbagai Fakultas Universitas Mataram. Seperti biasa dengan gaya khasnya, Dahlan hanya memberikan kata sambutan selama dua menit, selanjutnya berdialog secara bebas.
Dalam acara itu, para petani tahu tempe berterima kasih atas perhatian pemerintah melalui BUMN. Dengan program tersebut, mereka menyatakan akan tetap bekerja keras meskipun harga tahu tempe naik. Tak hanya petani tahu tempe, masyarakat yang bekerja sebagai penenun dan peternak sapi juga mengucap syukur karena mendapat bantuan program BUMN ini.
LOMBOK - Sebanyak 22 BUMN menggelontorkan dana sebesar Rp509 juta untuk program pengentasan kemiskinan di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Program
BERITA TERKAIT
- Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok
- Anindya Bakrie: Kita Harus Dorong Investasi Asing yang Ciptakan Lapangan Kerja
- AS Optimistis Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dengan Pemerintahan Baru
- Tali Qrope dan Selang Spring Hose Jadi Sorotan di INAMARINE 2024
- Indonesia Siap Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Berkelanjutan dari AS
- Menko Airlangga Dorong Kerja Sama dengan Arizona State University, Ini Tujuannya