Dibantu Petra Sihombing, Lightcraft Rilis Lagu Baru
jpnn.com, JAKARTA - Band indie-rock, Lightcraft baru saja meluncurkan lagu berjudul Don’t Fight This Feeling.
Lagu tersebut ditulis oleh vokalis Lightcraft, Imam Surataruna.
Menurut Imam Surataruna, lirik Don’t Fight This Feeling berisi tentang bagaimana belajar menerima keadaan dan tetap berpikir positif.
"Saya sering menyimpan keraguan di hidup ini. Apakah tentang bermain musik, percintaan, atau bahkan eksistensi saya sendiri," kata Imam Surataruna Lightcraft, Sabtu (25/9).
Don’t Fight This Feeling adalah single kedua untuk album ke-empat dari Lightcraft.
Dari segi musik, Lightcraft kembali menyuguhkan penyegaran musik lightcraft.
Kali ini mereka dibantu oleh penyanyi, penulis lagu, produser Petra Sihombing, yang memproduksi dan turut memformulasikan single tersebut.
"Saya tahu Don’t Fight This Feeling bakal jadi sesuatu yang keren banget. Ini beda dari materi mereka sebelumnya, tetapi tetap dengan rasa yang khas Lightcraft," jelas Petra Sihombing.
Band indie-rock, Lightcraft baru saja meluncurkan lagu berjudul Don’t Fight This Feeling.
- Sukses Gelar Tur Jepang, Lightcraft Hadirkan Lagu Baru
- Unfinished Menambah Daftar Lagu Berkualitas Karya Dinda Ghania
- Meyrihana Bicara soal Kesalahpahaman Lewat Lagu Aku Bukan Pelakor
- V BTS dan Park Hyo-shin Hadirkan Kolaborasi Spesial Lewat Winter Ahead
- Kemana Otakku Berlari, Karya Perkenalan dari iHateband
- Lightcraft dan Ikkubaru Berkolaborasi Lewat Lagu Tell Me