Dibekukan Pemerintah, KONI Tak Berani Lantik PSSI

jpnn.com - JAKARTA- KONI Pusat belum berani melantik pengurus baru PSSI dalam waktu dekat. Meski sudah bertemu dengan pengurus baru, KONI memilih untuk menunggu mediasi antara PSSI dengan Menpora, Imam Nahrawi.
Setelah terpilih ketua umum baru, PSSI yang telah dibekukan oleh Menpora melakukan kunjungan. Pertama, mereka menuju kantor Kemenpora. Namun, Menpora Imam Nahrawi tak menemuinya.
Kemudian, rombongan PSSI sowan ke kantor KONI. Di sana rombongan PSSI ditemui Ketua Umum KONI Pusat, Tono Suratman dan beberapa pengurus lainnya.
"Tunggu mediasi dengan Menpora (untuk kepastian pelantikan)," terang Tono, Senin (21/4).
Setelah dari KONI, rombongan PSSI langsung menuju ke kantor KOI dan selanjutnya menjalani rapat di kantor komisi X DPR RI. (dkk/jpnn)
JAKARTA- KONI Pusat belum berani melantik pengurus baru PSSI dalam waktu dekat. Meski sudah bertemu dengan pengurus baru, KONI memilih untuk menunggu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia