Dibintangi Aurora Ribero Hingga Artika Sari Devi, Film Dia Bukan Ibu Siap Diproduksi
jpnn.com, JAKARTA - MVP Pictures bakal memproduksi film horor baru berjudul Dia Bukan Ibu.
Kisah dari film tersebut diangkat dari thread yang viral di X oleh pemilik akun Jeropoint.
Produser Amrit Punjabi mengaku tertarik dengan Dia Bukan Ibu karena cerita yang disajikan bukan sekadar horor, tetapi juga memiliki unsur drama yang kuat.
"Dari awal kita memang sudah suka sama cerita 'Dia Bukan Ibu'. Ini lebih ke drama yang dibalut horor. Ceritanya sangat dalam. Lebih banyak emosi," ujar Amrit Punjabi dalam Syukuran dan Pengumuman Produksi 'Dia Bukan Ibu' di Multivision Tower, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (21/9).
Film tersebut bakal dibintangi oleh Aurora Ribero, Ali Fikry, Artika Sari Devi, Khiva Rayanka, Sita Nursanti, Dian Sidik, Fara Shakila, dan Husein Al Athas.
Dia Bukan Ibu sekaligus menjadi comeback Artika Sari Devi dalam dunia perfilman. Dalam film tersebut, dia berperan sebagai karakter ibu yang memiliki dua anak.
"Akhirnya comeback lagi. Ya ini cukup berliku-liku untuk bisa dipercaya memerankan peran ibu yang kadang bukan ibu sebetulnya," ucap Artika Sari Devi.
Demi memerankan karakter ibu, dia pun menurunkan berat badan hingga mengganti style rambutnya. Meski begitu, menurutnya, sutradara film tersebut tak meminta permintaan khusus.
MVP Pictures bakal memproduksi film horor baru berjudul Dia Bukan Ibu yang dibintangi Aurora Ribero, Ali Fikry, dan Artika Sari Devi.
- Rangkaian Film Terbaik NET Siap Temani Liburan Nataru di Rumah
- Hana Malasan dan Yasamin Jasem Cerita Soal Tantangan Main di Film Sorop
- Indra Brasco Sempat Dievakuasi ke RS Saat Syuting Panggonan Wingit 2: Miss K
- Bintangi Film Sebelum 7 Hari, Fanny Ghasani Ceritakan Soal Perannya
- Film Salah Satu Komponen Mesin Pertumbuhan Ekonomi Kreatif
- Eva Pendakian Terakhir, Kisah Horor yang Menguji Persahabatan dan Keberanian