Dibom, Isi ATM Rp 437 Juta Utuh

jpnn.com - MALANG - Warga Kabupaten Malang digegerkan meledaknya ATM Mandiri di Jalan Kertanegara, Girimoyo, Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang Kamis (9/1) 02.00 dini hari kemarin.
Meski ATM itu mengalami kerusakan, uang yang ada di mesin itu masih aman. Hasi dari penyelidikan polisi, uang sekitar Rp 437 juta di dalam mesin itu dipastikan masih utuh.
Kapolres Malang AKBP Adi Deriyan Jayamarta mengakui pengebom tidak membidik uang tersebut. "CCTV masih kami pelajari," kata Deriyan
Diduga aksi terorisme itu karena pelaku pengeboman itu sengaja tidak menguras uang dalam ATM tersebut. Tapi aksi itu hanya untuk mengalihkan perhatian polisi.
Diduga kemungkinan ada target yang lebih besar dari itu. "Mereka ingin membuat takut warga," kata Wakapolda Jatim Brigjen Pol Suprodjo Wirjo Sumardjo di lokasi kejadian. (did/mas)
MALANG - Warga Kabupaten Malang digegerkan meledaknya ATM Mandiri di Jalan Kertanegara, Girimoyo, Kecamatan Karangploso Kabupaten Malang Kamis (9/1)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Kondisi 7 Santri Korban Pencabulan di Tulungagung
- Ini Motif Remaja di Serang Membacok Tamu di Acara Pernikahan
- Keluarga Sebut Ada Kejanggalan di Kasus Bunuh Diri Fransiska, Polisi Bereaksi Begini
- 3 Mahasiswa di Pekanbaru Ditangkap Polisi Gegara Jadi Pengedar Narkoba
- Kelakuan Bejat Oknum Polisi Polres Pacitan Perkosa Tahanan Perempuan
- Sakit Hati Sering Disindir, Suami di Inhu Nekat Tikam Sang Istri