Dibombardir 10 Ribu Komen soal Pelakor, Andi Annisa Akhirnya Lakukan Ini
jpnn.com - Pemain sinetron Andi Annisa dihujat warganet setelah diisukan menjadi orang ketiga dalam rumah tangga Dahlia Poland dan Fandy Christian.
Baru-baru ini, aktris Dahlia Poland membongkar tangkapan layar chat yang diduga bukti perselingkuhan Fandy.
Fandy Christian diduga terlibat cinta lokasi (cinlok) dengan Annisa yang jadi lawan mainnya dalam sinetron Jangan Bercerai Bunda.
Chat yang diunggah Dahlia Poland ke media sosial itu pun viral dan tersebar di berbagai akun gosip.
Banyak warganet tak menyangka Fandy melakukan perselingkuhan. Mengingat Fandy dan Dahlia selalu terlihat harmonis di media sosial.
Namun, setelah isu perselingkuhan ini menyeruak ke publik, Annisa dan Fandy memilih bungkam.
Unggahan terakhir Annisa di Instagram pun dibanjiri hujatan dsri warganet.
Melihat komentar dalam akunnya membludak, Annisa pun memutuskan untuk membatasi komentar.
Dihujat warganet seusai dituding sebagai pelakor, pemain sinetron Andi Annisa akhirnya lakukan ini di Instagram
- Threads Menguji Coba Fitur Baru, Simak Nih
- Berikut Pemenang Lomba Instagram Reels ISDS Bertema ‘Menjaga Natuna, Menjaga Indonesia’
- Kini Kirim DM di Instagram Bisa Dijadwal, Begini Caranya
- Ipang Wahid Bilang Gus Miftah Itu 3N
- Meta Bersiap Merilis Fitur Baru di Threads
- Threads Tambah Fungsi Filter di Fitur Pencarian, Dirilis Secara Global Pekan Depan