Dibully di Instagram, Ivan Gunawan Malah Borong Dagangan Hatersnya
jpnn.com, JAKARTA - Ivan Gunawan rupanya punya cara tersendiri untuk menghadapi hatersnya. Kali ini bukan dengan melaporkan ke polisi ataupun menjelek-jelekan balik haters tersebut.
Pria berbadan tambun ini memilih untuk membalasnya dengan cara yang lebih santun, yakni dengan mencari tahu informasi lebih dalam akun tersebut. Dari hasil kepo Ivan, sang haters rupanya berjualan mukena.
Bukannya malah marah, desainer kondang ini justru menghubungi admin tersebut dan langsung memborong sepuluh mukena milik si haters.
Hal ini Ivan ceritakan saat di acara Brownis, Jumat (28/6).
BACA JUGA: Vanesha Bersih-Bersih Foto Adipati di Instagram, Ada Apa?
“Ada orang yang ngebully di Instagram. Gua tahu dia jualan mukena. Gua enggak marah, gua telepon itu orang, gue beli mukenanya 10 biji, gua transfer duitnya,” ungkap Ivan.
Tak hanya Ivan, rupanya haters tersebut juga membully Ayu Ting Ting. Tak ingin tinggal diam dengan komentar sang haters, mantan kekasih Rossa ini memberikan pelajaran berharga.
"Ni haters juga ngebully Ayu. Sengaja saya beli hasil dari usaha dia supaya fokus kerja cari nafkah daripada terbiasa komen buruk di sosial media," tandas Ivan.(chi/jpnn)
Ivan Gunawan rupanya tahu bahwa haters yang membully dirinya berjualan mukena, karena itu dia memilih untuk memberi pelajaran berharga.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Ivan Gunawan Puji Parfum Independence dari The House of Arwuda
- Ayu Ting Ting: Semoga Jadi Tahun yang Penuh dengan Keberkahan
- 3 Berita Artis Terheboh: Harapan Ayu Ting Ting, Tora Sudiro Segera jadi Kakek
- Ayu Ting Ting Bicara Soal Resolusi 2025, Ada Soal Jodoh?
- Tahun Baru 2025, Ayu Ting Ting Bicara Soal Karier Hingga Jodoh
- Ayu Ting Ting: Tinggal Jodoh Saja, Semoga Dapat yang Terbaik