Diburu KPK, Nunun Sembunyi di Kamboja
Hengkang dari Thailand sebelum Paspor Dicabut
Senin, 06 Juni 2011 – 10:06 WIB

Diburu KPK, Nunun Sembunyi di Kamboja
JAKARTA - Tersangka suap pada pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (DGS BI), Nunun Nurbaeti, ternyata sudah kabur dari Thailand. Kini, posisi istri mantan Wakapolri Adang Daradjatun itu terpantau di Kamboja. Namun Patrialis tak menyebut secara rinci lokasi Nunun saat ini di ibukota Kamboja itu. Menteri yang juga politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu menyerahkan proses penjemputan dan penahanan Nunun ke Imigrasi dan Kedutaan Besar RI di Kamboja.
Nunun sudah menyeberang ke negeri tetangga Thailand itu tiga hari sebelum paspornya dicabut. Hal itu diungkapkan Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Patrialis Akbar, sebelum menerima hasil audit Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas Kementerian Hukum dan HAM di Gedung BPK, Senin (6/6). "Saat ini berada di Phnom Phen, Kamboja," ujar Patrialis.
Lebih lanjut Patrialis menambahkan, catatan kepergian Nunun ke Kamboja itu diperoleh dari Imigrasi Thailand. "Jadi (dia) sudah meninggalkan Thailand sejak 23 Mei lalu," ujarnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Tersangka suap pada pemilihan Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia (DGS BI), Nunun Nurbaeti, ternyata sudah kabur dari Thailand. Kini,
BERITA TERKAIT
- Wasekjen MUI Berharap Hakim Penerima Suap Rp 60 M Dihukum Mati
- Kemenkes Mengimbau Masyarakat Bersinergi Melawan Hoaks soal Imunisasi
- Kemenag Dorong Wakaf Hijau Jadi Gerakan Nasional Pelestarian Lingkungan
- Mendagri Tito Didampingi Dirjen Bina Adwil Terima Menlu Denmark
- Beri Semangat Sopir Bongkar Muat, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bagikan Sembako
- Papua Barat Daya Provinsi Pertama di RI Pecahkan Rekor MURI 10.000 Telur Paskah