Diburu Polisi, 4 Remaja di Bekasi Masuk ke Gang, Terjadilah

jpnn.com - Sebanyak empat remaja ditangkap jajaran Tim Patroli Perintis di kawasan Pondok Gede, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan empat pelaku itu ditangkap pada Selasa (4/10) sekitar pukul 03.30 WIB.
Kombes Zulpan mengatakan penangkapan pelaku bermula saat petugas tengah berpatroli. Lantas, melihat dua motor berboncengan.
"Berawal saat Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Bekasi Kota yang sedang patroli melihat sepeda motor berboncengan," kata Zulpan dalam keterangannya, Rabu (5/10).
Namun, saat didekati petugas, para pengendara malah kabur.
Petugas kemudian melakukan pengejaran kepada para pelaku.
Empat remaja itu masuk ke dalam gang-gang guna menghindari kejaran petugas.
Singkat cerita, empat remaja itu ditangkap petugas beserta barang bukti berupa celurit.
Sebanyak empat remaja ditangkap jajaran Tim Patroli Perintis di kawasan Pondok Gede, Kota Bekasi, Jawa Barat
- Begini Evakuasi Pendaki Wanita Asal Bekasi yang Kolaps di Gunung Sindoro
- Polisi Tembak Penculik Anak Perempuan di Pasar Rebo, Tuh Pelakunya
- Selebgram Asal Bekasi Ini Diduga Terlibat Investasi Bodong
- Begal Beraksi Lagi di Ibu Kota Jakarta
- Pengunjung Rumah Sakit di Bekasi Aniaya Satpam, Kini Jadi Tersangka
- Kasus Pagar Laut di Bekasi, 9 Orang Jadi Tersangka