Dicari, Pemilik Jaminan Hari Tua Rp 1,3 Triliun
Jumat, 28 September 2012 – 07:03 WIB
JAKARTA - PT Jamsostek (Persero) mengaku memiliki dana tak bertuan sebesar Rp 1,3 triliun yang merupakan akumulasi iuran jaminan hari tua (JHT) yang tidak diambil pemiliknya. Kebanyakan dana tersebut dari karyawan perusahaan tambang yang telah lama gulung tikar.
"Memang dananya triliunan. Kebanyakan dari perusahaan tambang yang telah bubar. Tapi, saat masih beroperasi (dulu) karyawan tetap membayar iuran," ujar Deputi Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Bidang Jasa Parikesit Suprapto kemarin. Perusahaan tambang yang gulung tikar itu diperkirakan tidak melapor ke Jamsostek sehingga pengembalian JHT tidak dilakukan.
Baca Juga:
Sayangnya, kata Parikesit, perusahaan tambang tersebut juga tidak menyosialisasikan kepada karyawan bahwa mereka memiliki dana yang telah disetorkan ke Jamsostek. Buktinya, hingga saat ini tidak ada upaya dari kelompok karyawan untuk mengajukan klaim dana JHT. "Masalahnya, mereka nggak tahu kalau ada potongan (untuk jaminan hari tua)," ungkapnya.
Pekerja tambang yang perusahaannya tutup diperkirakan sudah pindah ke perusahaan lain. Lokasi tambang yang biasanya di tengah hutan semakin menyulitkan untuk memberitahukan informasi ini. Hingga kini, Jamsostek terus melacak pihak-pihak yang berhak atas dana Rp 1,3 triliun tersebut. "Jamsostek sedang melacak. Itu kami lakukan terus, masih proses. Ini adalah hak peserta," tuturnya.
JAKARTA - PT Jamsostek (Persero) mengaku memiliki dana tak bertuan sebesar Rp 1,3 triliun yang merupakan akumulasi iuran jaminan hari tua (JHT) yang
BERITA TERKAIT
- Kinerja BUMN Melesat di Tahun Ini, Dividen Tercapai 100% Senilai Rp 85,5 Triliun
- Pertamina Patra Niaga Regional JBB Sigap Atasi Kebocoran Pipa BBM di Cakung-Cilincing
- MR. DIY Bakal Melantai di Bursa, Tawarkan Saham Mulai Rp 1.650
- Bintang Sempurna Meraih 3 Penghargaan di Asian Print Awards 2024
- Kementerian BUMN Setorkan Dividen ke Negara Rp 85,5 Triliun, Optimistis Meningkat 2025
- Pertamina Temukan Sumur MNK, Peneliti: Bagus, Ini Upaya untuk Tingkatkan Produksi