Dicari Pengendara Arogan Bernomor Dinas TNI di Tol, Marsda (Purn) Asep Lapor Polisi

jpnn.com, JAKARTA - Pengendara mobil menggunakan nomor pelat dinas Mabes TNI bersikap arogan di tol.
Polda Metro Jaya telah menerima laporan dan sedang memburu pengendara tersebut.
"Benar, saya terima laporan tanggal 14 April 2024," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi saat dikonfirmasi, Senin.
Ade Ary menyebutkan laporan tersebut sedang ditangani Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya.
Kepala Pusat Penerangan Mabes TNI Mayjen TNI Nugraha Gumilar memastikan nomor pelat dinas Mabes TNI tersebut palsu.
"Pengemudi arogan yang menggunakan pelat dinas Mabes TNI ternyata pelat dinas palsu, pemilik asli sudah lapor ke kepolisian karena merasa dirugikan," katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin.
Sedangkan pemilik asli nomor kendaraan tersebut ialah Marsekal Muda (Purn) TNI Asep Adang Supriyadi yang telah melaporkan kasus tersebut ke Polda Metro Jaya.
"Kami telah membuat laporan pengaduan di Mapolda Metro Jaya guna membantu tercapainya titik terang dari permasalahan ini," katanya dalam keterangan tertulis.
Pengendara mobil menggunakan nomor pelat dinas Mabes TNI bersikap arogan di Tol Cikampek.
- TNI Duduki Jabatan Sipil, Sistem Merit di Kementerian Pasti Rusak
- Kemenhan Tetapkan 787 PNS dan PPPK Jadi Komponen Cadangan, Untuk Apa?
- Komitmen Kapolri dan Panglima TNI Tindak Oknum Penyerang Polresta Tarakan Diapresiasi
- Iwakum Kecam Dugaan Intimidasi Wartawan oleh Ajudan Panglima TNI
- Ternyata Prajurit TNI di Daerah Dapat Jatah Motor Listrik
- Sahroni Minta Penyerangan Polres Tarakan oleh Oknum TNI Diusut Transparan