Dicibir, Inul: Alhamdulillah, Berarti Gue Diperhatiin Kalian
jpnn.com, JAKARTA - Inul Daratista menanggapi komentar-komentar nyinyir yang dialamatkan haters kepada dirinya lewat akun Instagram miliknya.
Belum lama ini, Inul menuliskan pesan menohok. Pemilik goyang ngebor ini mengatakan segala komentar yang memojokkan dirinya, dia hanya bisa bersyukur.
Inul menilai dengan begitu dirinya bisa semakin eksis.
“Ada yang bilang fashionku norak ora opo2. Ada yang bilang wajahku Ayu tapi kampungan gak apa-apa ada yang bilang maksain, tidak apa-apa, ada yang bilang bisa punya segalanya tapi gayane maksa banget menurut ngana saya sediiih???,” tulisnya.
“Hahahaha enggaklah .. alhamdulillah berarti gue diperhatiin kalian dan akhirnya aku makin eksiiis narsisnya,” sambungnya.
Ibu satu anak ini mengaku tidak peduli dengan komentar nyinyir para haters. Inul juga membalas komentar warganet yang menyebutnya norak dan ‘wong ndeso’.
“Gak apa memang saya wong ndeso, norak asal rezeki halal dan bisa nafkahi banyak orang, yang lain bodoh teuinglah sak karepe lambemu oleh ngoceh. Sombong dikit koyok mak’e Soimah boleh doonk kan kami pekerja keras siang dan malam. Sah-sah saja beli barang bagus. Asli halaaaaalll penting duitku kandel tebel gak nyodok duite tetangga,” paparnya.(zul/pojoksatu/jpnn)
Belum lama ini, Inul Daratista menuliskan pesan menohok lewat akun Instagram miliknya.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Karyawan Bawa Kabur Mobil Buat Judol dan Narkoba, Inul Langsung bertindak
- Ucap Doa untuk Prabowo-Gibran, Inul Daratista: Semoga Amanah Mengemban Tugas Negara
- Ikut Berduka, Inul Kenang Momen Terakhir Bersama Marissa Haque
- Hampir 30 Tahun Pernikahan, Inul Daratista Ungkap Hal yang Biasa Diperbincangkan Bareng Suami
- Menuju 30 Tahun Pernikahan, Inul Daratista Berbagi Kiat Begini
- Happy Asmara Hingga Inul Daratista Siap Hebohkan Ambyar Awards 2024