Dicibir karena Mendekati Marshanda, Vicky Prasetyo Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Presenter sekaligus komedian Vicky Prasetyo diragukan keseriusannya mendekati Marshanda.
Tak sedikit warganet yang menilai kedekatan mantan suami Kalina Ocktaranny dengan Marshanda itu hanya gimik.
Meski dicibir, Vicky Prasetyo tak ambil pusing dan membiarkan warganet menilai sendiri.
"Aku enggak bisa memaksakan kehendak orang menilai, yang penting mereka sudah membuang waktu memikirkan kami," ujar Vicky, dikutip dari Intens Investigasi di YouTube, Minggu (17/12).
Vicky Prasetyo pun bakal berjuang menjadi pasangan Marshanda, meski banyak yang tak suka.
"Aku mau ada buat dia, walaupun banyak orang yang enggak percaya," tutur Vicky Prastyo.
Dia pun tak peduli dihujat banyak orang karena mendekati mantan istri Ben Kasyafani itu.
"Terserahlah mereka mau bilang ini apalah. Kita, kan, enggak tahu (hubungan seperti apa)," ungkapnya.
Presenter sekaligus komedian Vicky Prasetyo dicibir dan diragukan keseriusannya mendekati Marshanda.
- 3 Berita Artis Terheboh: Vicky Praseto Kalah, Ratna Sarumpaet Dilaporkan
- Kalah saat Pilkada Pemalang, Vicky Prasetyo: Di Luar Ekspektasi
- 3 Berita Artis Terheboh: Pernikahan Mewah Putri Zulhas, Teuku Zacky jadi Saksi
- Vicky Prasetyo Jawab Kabar Habiskan Miliaran Rupiah demi Pilkada Pemalang 2024
- 3 Berita Artis Terheboh: Doktif Mangkir, Wika Salim: Semoga yang Bersangkutan Tobat
- Gagal di Pilkada Pemalang, Vicky Prasetyo Habiskan Dana Miliaran Rupiah?