Dicoret, Pemain Dipastikan Dapat Kompensasi
Jumat, 12 Agustus 2011 – 19:29 WIB
MAKASSAR -- Manajemen PSM menjanjikan memberikan kompensasi para pemain yang dilepas jelang bergulirnya kompetisi 8 Oktober 2011 mendatang. Besaran kompensasi tergantung nilai kontrak masing-masing pemain. Ada sepuluh pemain yang berencana dilepas. Empat asing dan enam lokal. Jika hal itu terwujud, maka manajemen PSM mesti mengeluarkan kocek lumayan besar khususnya membayar kompensasi penggawa asing yang dikontrak dengan rata-rata bernilai di atas Rp1 miliar dengan durasi kontrak dua tahun.
Baca Juga:
Lantas darimana PSM akan mendapatkan dana kompensasi membayar pemain yang dilepas? CEO PSM, Rully Habibie yang dimintai tanggapan menyatakan bahwa dana kompensasi itu baru akan dibahas setelah dilakukan verifikasi dan pelepasan pemain yang masuk daftar coret.
Baca Juga:
"Mungkin modelnya kita akan berikan goodwil kepada pemain yang dilepas. Masalah dana kompensasinya nantilah dibahas lebih lanjut," kata Rully, seperti diberitakan FAJAR (grup JPNN).
MAKASSAR -- Manajemen PSM menjanjikan memberikan kompensasi para pemain yang dilepas jelang bergulirnya kompetisi 8 Oktober 2011 mendatang. Besaran
BERITA TERKAIT
- Klasemen Sementara Grup C: Timnas Indonesia Terbang, Arab Saudi Melorot
- Timnas Indonesia Gasak Arab Saudi, Sejarah Tercipta!
- Timnas Indonesia vs Arab Saudi: Garuda Cabik Elang Hijau, Marselino Ferdinan Moncer
- Nasib Shin Tae-yong, Antara Ocehan di Medsos & Sikap Suporter Sejati Timnas Indonesia
- Upbit Indonesia Dukung Generasi Muda di Bidang Olahraga Kancah Internasional
- Prediksi Bojan Hodak Menjelang Indonesia vs Arab Saudi, Ada Faktor Cuaca